Pengarahan PTSP, 3 Oktober 2025
Kegiatan ini dipimpin oleh Ibu Shoimatuz Zahro, S.H., selaku Kasubbag Umum dan Keuangan, serta didampingi oleh Panitera Muda Pidana dan Panitera Muda Hukum.
Dalam arahannya, Ibu Shoimatuz Zahro, S.H. menekankan pentingnya disiplin waktu sebagai salah satu kunci keberhasilan pelayanan publik di lingkungan peradilan. Beliau menyampaikan bahwa disiplin hadir tepat waktu dan memberikan pelayanan sesuai standar yang telah ditetapkan adalah wujud nyata profesionalisme aparatur pengadilan.
“Disiplin waktu bukan hanya tentang datang dan pulang tepat waktu, tetapi juga tentang bagaimana kita memberikan pelayanan kepada masyarakat secara cepat, tepat, dan tidak menunda pekerjaan. Dengan disiplin, kita menunjukkan komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik,” ujar beliau.
Lebih lanjut, beliau juga mengingatkan agar seluruh petugas tetap menjaga kekompakan, integritas, serta semangat melayani dengan hati. Dengan begitu, masyarakat pencari keadilan dapat merasakan kepastian, kenyamanan, dan kepercayaan terhadap pelayanan di Pengadilan Negeri Bojonegoro.
Kegiatan pengarahan ini diakhiri dengan ajakan untuk senantiasa menjaga semangat kebersamaan dan disiplin, baik dalam hal kehadiran maupun dalam menjalankan setiap tugas pelayanan sehari-hari.
Salam Integritas !
PN BOJONEGORO UNGGUL !
Menuju Pengadilan Unggul dan Tangguh